Jumat, Juli 11, 2008

Atletik dan Panjat Tebing diharap dulang emas

Cabang atletik dimulai Senin kemarin (6/7) di Stadion Palaran Samarinda Kalimantan Timur. Cabang ini diharapkan mampu mengakhiri paceklik medali emas kontingen Jawa Tengah di PON XVII Tahun 2008 Kalimantan Timur. Diakui tidak mudah merebut medali emas dari atletik ini. Beberapa nomor yang dipertandingkan dari pagi sampai sore bukan nomor andalan Jawa Tengah. Nomor yang dipertandingkan hari itu dan langsung memperebutkan medali diantaranya jalan cepat 20 km pria-wanita, lempar lembing pria, tolak peluru pria, loncat jauh pria dan lompat tinggi pria. Nomor lain yang dipertandingkan namun baru babak penyisihan diantaranya lari 200 meter pria dan lari 800 meter pria. Nomor jalan cepat 20 km pria-wanita dipertandingkan pagi ini esok paginya. Jawa Tengah mengandalkan pejalan cepat gaeknya Sutrisno dan Nur Solikhin, sementara wanita menurunkan Reza Wijayanti. Pelatih atletik Jawa Tengah Heri Sutiyono mengatakan meski usianya sudah menginjak 34 tahun namun peluang Sutrisno masih besar untuk merebut emas. Sutrisno unggul pengalaman. bagaimana peluangnya, tergantung kondisi dia saat tanding besok, ujar Heri. Saingan Sutrisno, Christian dari Riau dan Indra Kalimantan Barat. Sementara untuk jalan cepat wanita Reza Wijayanti diprediksikan masih mampu merebut medali perak. Pejalan cepat wanita Indonesai terbaik saat ini, Darwati, mantan atlet Jawa Tengah yang kini membela Jawa Timur. Di nomor lompat jauh Jawa Tengah menurunkan Isvir Septira dan triman Murgiadi, sementara untuk lompat tinggi diwakili M. Nanang Himawan. Untuk nonor tolak peluru, Jawa Tengah mengandalkan Yuaris Diyanto dan atlet kawakan Kanan. Sedang lempar lembing, Rusmanto diharapkan mampu menyumbangkan medali. “Kita akui untuk nomor-nomor ini saingan Jawa Tengah terlalu berat. Tapi saya yakin ada medali emas untuk Jawa Tengah” jelas Husain Effendi, Sekretaris Umum Pengurus Provinsi PASI Jawa Tengah. Untuk babak penyisihan nomor lari 800 meter pria, diturunkan Sugeng Sutrisno. Sementara atlet andalan Jawa Tengah di nomor lari 200 meter Suryo Agung Senin juga turun. Final dua nomor ini berlangsung besok. Selain dari cabang atletik, emas Jawa Tengah diharapkan datang dari nomor panjat tebing. Jawa Tengah meloloskan trio Sungen Pamungkas-Yayuk Yulius-Toni Mamiri di final nomor boulder beregu pria. Jawa Tengah akan bersaing dengan Jawa Timur, Bali, Banten dan Kalimantan Timur. ***

**Bagian Publikasi - Biro Humas Setda Prov. Jateng**

Tidak ada komentar: